PRIHATIN

Kekinian, hmm.. apa sih itu kekinian (?) Paham yang paling benar (?) Tentu bukan. Nyatanya modern ini yang kekinian selalu silih berganti. Bahkan kekinian menimbulkan kecemasan, lho lho kok bisa?

Jelas bisa, aku sungguh teramat prihatin dengan keadaan remaja masa kini. Yang katanya kekinian. Aku juga remaja, namun alam bawah sadarku pun tidak menganjurkanku untuk menjadi kekinian dalam arti selalu terbawa dalam trend modern.

Lihat saja sekarang, bahasa . Yuk jadi Kuy. Lucu jadi Ucul. Mungkin unik tapi nyatanya tidak terlalu baik. Kekinian boleh tapi tetap harus tau bahasa Indonesia yang baik. Dalam hal ini siapa yang bertanggungjawab (?)

Tentu diri para remaja sendiri. Silahkan mengikuti perkembangan zaman tapi ingat, ada batasnya. Jangan sampai kita semua lupa siapa jiwa kita. Jiwa kita Indonesia. Tanamkan budaya cinta tanah air. Mulai dari hal sederhana dengan mencintai produk dalam negeri.

Selain bahasa trend lain yang katanya kekinian bagi remaja perempuan adalah trend hijab. Saranku sih boleh kita berekspresi dengan hijab, tapi kita harus ingat tujuan utama berhijab adalah memenuhi kewajiban menutup aurat dan tentunya kita tidak boleh terlena dengan keadaan yang ada. Kita harus tau bagaimana cara berhijab yang baik dan benar menurut agama. Kita harus pandai pandai memilih pakaian dan model kerudung sesuai syariat agama. Cuz baca buku Ustad Felix, asli recomended buat kawan kawan perempuan muslim.

Eits bukan berarti aku mengungkapkan saranku artinya aku sudah baik dan benar loh ya. Nyatanya aku masih pemula. Benar benar butuh arahan dan juga saran maupun kritik.

Tidak masalah siapa yang menyukai dan tidak menyukai tulisanku, yang jelas intinya disini kita berbagi ilmu.

ELD

Komentar