MARHABAN YA RAMADHAN

Marhaban ya Ramadhan. Nggak kerasa ya sob besok udah mulai puasa. Masuk dalam bulan penuh keberkahan.

Dibulan yang penuh berkah, mari kita berlomba lomba dalam ajang kebaikan dan amal saleh. Eitss.. tapi nggak perlu diumbar umbar yaa ibadahnya. Nanti ibadah yang dilakukan bisa percuma. Allah Maha Tau sobat, sekalipun kita nggak mengumbar-umbar ibadah kita Allah bahkan sudah melihatnya. Jangan sampai ibadah kita sia sia. Ingat Bulan Ramadhan adalah bulan sejuta kebaikan. Kebaikan yang kita lakukan akan berlipat ganda.

Mari kita semua saling mengingatkan sesama umat muslim.
Mari kita berlomba lomba beribadah dan jangan sampai kita merugi di bulan suci.

Sambutlah Ramdhan dengan hati yang bersih, tiada kedengkian, maupun kebencian.
Jika saat ini kalian masih merasa benci atau tidak suka kepada seseorang, berusahalah ikhlas memaafkan.

Dan sore ini bedug masjid sebelah rumahku berkumandang, Alhamdulillah besok Ramadhan.

Saatnya perbaiki diri. Terus dan teruslah perbaiki diri. Eits.. tapi nggak cuma perbaiki diri di bulan Ramadhan doang yaa sobb. Setiap hari memang kita harusnya memperbaiki diri.

Ya, besok Ramadhan.
Jikalau ada suatu kesalahan,
Mohon maafkan.
Bahkan,
Semua keretakan yang aku lakukan,
Inshaa Allah itu bukanlah kesengajaan.
Jadi, Marhaban Ya Ramadhan Kawan kawan❤
ELD

Komentar